Jogja: Hot Hot Crispy


Harapan saya cuma satu waktu datang ke rumah makan ini. Yaitu mendapatkan makanan yang betul-betul renyah dimulut. Walaupun sudah lama melihat hot-hot crispy, baru kali ini saya menyempatkan untuk datang. Hot-hot crispy memiliki parkir yang cukup luas serta meja yang banyak. Tersedia pula wifi untuk pengunjung hot-hot crispy.


Pilihan menunya cukup banyak. Sepertinya semua bisa dibuat crispy sama mereka, dari tahu tempe daging ayam sapi sampai seafood. Menunya tersedia dalam pilihan ala carte, namun juga ada paket buat yang ingin lebih hemat. Ada delapan pilihan saus yang bisa dipilih untuk menemani makan. Mulai dari saus asam manis, nanas, mongolia, lada hitam, tiram dll. Saus bisa disajikan terpisah atau dimasak langsung dengan pesanan.


Pesanan saya adalah paket crispy dua. Yaitu ayam dengan cumi yang dimasak tepung. Saya minta pakai saus mentega. Rasa sausnya gurih dengan samar asin dan asam aftertastenya. Dagingnya benar crispy adanya, maka dari itu sayapun merasa puas. Paket crispy sudah termasuk tempe, sayur dan kerupuk. Tidak tanggung-tanggung tempenya juga mereka buat crispy. Brokolinya juga crispy, tapi karena segar, bukan karena ditepung hehehe.


Pesanan satu lagi adalah steak ikan dengan saus lada hitam. Rasa saus lada hitamnya mild, tidak terlalu pedas namun tetap enak. Steaknya juga crispy, ikannya lembut. Tapi saya lupa untuk bertanya jenis ikan apa yang dipakai.


Biasanya jarang saya beri rekomendasi untuk minuman di rumah makan karena rasanya hampir sama semua. Tetapai jeruk nipis di hot-hot crispy boleh dicoba karena mereka membuat takaran dengan pas, tetap asam nipis namun samar-samar manis.

-----

Hot Hot Crispy

Jalan Kasuari No 1

Paket Crispy 2: 19,5k
Steak Ikan: 19,5k
Jeruk Nipis Hangat: 6k

Komentar