Bogor: Seblak Tulang Jeletot


Kehangatan seblak mampu menangkal dinginnya hujan di Bogor. Lebay, tapi ada benarnya. Kecenderungan keinginan makan makanan yang pedas dan hangat selalu meningkat ketika hujan mulai mengguyur kota Bogor.


Seblak adalah makanan yang sederhana. Kerupuk yang biasanya digoreng diubah menjadi direbus sehingga menjadi kenyal. Dimasak bersama bumbu lalu campur telur dengan isian lain sehingga makin kaya dan lengkap setiap porsi seblaknya.


Seblak Tulang Jeletot memiliki isi andalan tulang iga dan ayam. Tetapi saya memesan yang isi bakso. Selain itu ada pula isi sosis, makaroni, kwetiaw dan ceker. Pembuatan satu porsi seblak hanya memakan waktu 10 menit. Kecuali ada antrian panjang maka tidak perlu lama mengantri. Namun mengingat tempat ini laris dan dekat dengan sekolah-sekolah besar di Bogor, anda harus bersabar sedikit sebelum merasakan kenikmatannya.

-----

Seblak Tulang Jeletot

Depan Taman Topi Square

Seblak Bakso: 13k


Komentar

Posting Komentar