Jogja: Sate Klathak Pak JeDe


Sekarang kalau ngidam sate klathak ga perlu jauh-jauh lagi ke Bantul, di Nologaten aja ternyata ada. Baru berdiri selama sekitar setahun Sate Klathak Pak JeDe mencoba menghadirkan warung tradisional yang ndeso tapi tetap nikmat dan otentik. Mereka mengambil juru masak yang memang sudah berpengalaman sebelumnya dari Bantul untuk ditarik ke tengah kota. Beberapa public figure pernah datang makan kesini. Saya pun jadi senang dengan kehadiran Sate Klathak Pak JeDe, untuk menjamu tamu yang kebetulan waktunya sempit tapi tetep pengen nyobain sate klathak bisa saya bawa kemari.


Sate Klathak Pak Jede menggunakan kambing khusus asal Temanggung. Kambing khas Temanggung dipercaya memiliki bau prengus yang dipercaya menambah gairah makan. Begitu saya coba potongan sate klathaknya besar. Kuahnya pun lebih gurih dengan jeroan kambing. Waktu kesana saya dapat paru dan lemak di kuahnya. Hmmm, yummy!


Untuk yang ingin rasa lebih manis namun tetap khas Jogja maka bisa coba kicik. Potongan daging kambing. Kicik bercita rasa manis di daging, gurih di kuah. Dengan dagingnya yang lembut, dipadukan dengan nasi maka bakal berpadu sempurna. Mantap.


Namun favorit kami jatuh pada tengkleng. Tengkleng di Pak JeDe luar biasa.... Kalau bisa dibilang, ini salah satu tengkleng terenak yang pernah saya coba di Jogja. Berkualitas karena banyak yang bisa digigit dari tengklengnya dan tidak alot. Ukuran tengklengnya besar, sudah dipilihkan yang terbaik dari pasar. Kalau lagi nyobain tengkleng ini, wah udah jangan jaim jaiman, gausah pake sendok! Langsung aja pakai tangan comot dan gigit hingga tak bersisa. Saya sempat terpikir untuk menambah porsi tengkleng lagi, namun harus mengurungkan niat karena sudah makan kicik dan klathak juga. Hahaha.


Sate Klathak Pak JeDe juga menawarkan fasilitas parkir yang luas. Jadi jangan takut bagi yang membawa mobil, di halaman belakang Pak JeDe ada tempat parkir luas dan aman. Tempat makan di Pak JeDe semi Indoor, tetap ndeso, santai dan tidak kaku. Oh iya, dengar-dengar Sate Klathak Pak JeDe mau buka cabang di Semarang dan Bandung. Semoga klathak semakin terkenal menjadi icon kuliner Jogja, jangan gudeg terus yang dikenal orang. :)


------------------------

Sate Klathak Pak JeDe

Jalan Nologaten No 46

Sate Klathak: 20rb
Kicik: 20rb
Tengkleng: 20rb
Tongseng: 20rb

Komentar