Jogja: Killiney



Teh Tarik Hangat

Salah satu warung kopi yang harus kamu kunjungi kalau kamu penggemar kopitiam. Buat yang masih asing dengan istilah kopitiam, kopitiam adalah kedai kopi dengan gaya peranakan semenanjung. Killiney bisa dikategorikan sebagai salah satu kopitiam modern. Awal 2000an di Medan kopitiam modern sudah banyak merambah masuk. Tapi baru akhir-akhir ini menjadi tren nasional. Menu di Killiney menyajikan menu-menu wajib kopitiam semacam cincau, soya, horlicks, macam-macam kopi juga teh dan milo. Untuk makanannya ada macam-macam toast, snack dan telur. Untuk Killiney Amplaz mereka lebih lengkap menyajikan menu makan berat. Kami mampir di Killiney Sagan tidak ada makanan berat. Namun untuk ngobrol dan berlama-lama bagi kami lebih enak di Killiney Sagan ketimbang Killiney Amplaz.


Kopi Tarik Dingin


Kaya Toast


Telur Rebus Matang


Sewajarnya kopitiam, maka tempat ini adalah untuk bersosialisasi. Maka dari itu duduklah yang lama, ngobrol lah sepuasnya! Tapi di sini juga disediakan wi-fi sehingga kalau mau bawa laptop ngerjain tugas juga gpp sih. Favorit kami disini adalah teh tarik. Sudah untuk dijabarkan tapi kalau sudah diminum akan terasa perbedaannya dengan teh tarik lain. Manisnya pas. Kentalnya pas. Sempurna. Begitu juga dengan Kaya Toast Killiney. Rotinya renyah lembut, selai srikaya manis mild, berpadu dengan keju oles gurih, menghasilkan sebuah kesempurnaan dalam toast. Teh tarik dan kaya toast bisa dipesan dengan dua telur rebus yang bisa diorder setengah matang, tiga perempat matang ataupun matang dengan total harga 45rb.

Selain teh tarik kami pesan kopi tarik (25rb). Rasanya manis pas, namun tetap kami lebih condong memfavoritkan teh tarik. Selain itu kami juga pesan pempek sebagai satu-satunya snack savoury di Killiney Sagan harganya 20rb. Perpaduan kenikmatan teh tarik & kaya toast disertai dengan wifi yang lancar ataupun obrolan yang hangat saya pastikan penat dan lelah anda sirna sekaligus ide kreatif mengalir dengan baik.

Killiney Jogja: Sagan, Jalan Dewi Sartika No 11 & Ambarrukmo Plaza Lt 3.

Komentar