Post Pertama
ukrainian pilaf & shashlik |
Yang akan ditulis pertama bukanlah tentang sebuah tempat makan ataupun tempat minum, melainkan bagaimana cara mencari tempat makan. Mencari tempat makan disini bukan berarti lokasi, melainkan mau makan dimana. Mau makan dimana adalah pertanyaan yang sedikit menyulitkan, kalau ditanya ke teman atau orang lain pasti akan dijawab terserah, atau kalau orang Jogja bilang: manut. Walaupun awalnya bilang manut, tetapi kadang-kadang suka ada saja selentingan "kenapa ga makan disini aja?" dari seseorang setelah sebuah nama tempat disebutkan. Menyebalkan bukan?
Berdasarkan pengalaman makan yang seperti itu, mungkin ada baiknya untuk mencoba mengindeks dimana saja tempat makan yang sudah pernah dijajal. Makan, untuk simpelnya, hanya urusan perut. Tapi untuk urusan kompleksnya munculah keyword makan murah, makan enak, tempatnya instagramable atau pathable, pelayanannya ramah, tempat makan romantis, tempat makan untuk kumpul kelompok atau komunitas, dll... Rumit bukan? hehehe... Lidah saya bukan yang terbaik, saya ga punya pengalaman di bidang menilai makan dan membuat makan, yang ditulis hanya sesuai menurut saya saja. Dan indeks saya ini bisa saja subjektif, walaupun tentu saja akan dicoba seobjektif mungkin.
Kebanyakan tempat makan yang akan ditulis disini adalah di Jogja sesuai domisili penulis. Mungkin juga nantinya ada beberapa tempat makan dari kota-kota lain seperti Jabodetabek, Bandung, Surabaya, Semarang, dll.
Komentar
Posting Komentar